Siang itu, nafasmu yang dibawa terbang olehnya tiba-tiba jatuh dalam laut
Menghilang di bumi
Tanpa aba-aba
Meninggalkan kekosongan tanpa jejak
Sore Ini, kupikir rinduku tak akan pernah sampai pada nisanmu
Karena tubuhmu belum ditemukan
Entah berlabuh di lautan mana
Apakah kamu kesepian?
Pada malam-malam kamu menghilang
Saat kupikir kita akan bertemu
Yang akhirnya berujung pisah tanpa temu
Apakah kamu kesakitan?
Pada malam-malam kamu tak kembali
Saat waktu tiba-tiba berhenti
Yang menenggelamkan segala kenangan
Apakah kamu mengingatku saat-saat terakhir nafasmu?
Mengingat kata sampai jumpa dan menyuruhku menunggu?
Mengingat diriku yang menunggu hingga tanpa harapan yang akan berujung kesakitan?
Aku masih menunggumu dalam kerumunan bandara
Menatap berita dengan kosong
Mencemooh segala kata-kata harapan
Harapan yang berguna membuat sekeliling bernafas
Malah membuatku tercekik
Jika saja aku tak menuntutmu kembali
Senyummu tak akan menghilang tiba-tiba
Jika saja aku tak menuntutmu kembali
Harapan masih bisa membuatku menari
Jika saja aku tak menuntutmu kembali
Temu yang diharapkan tak akan berujung mematikan
Karya: Fadhila Faiza Amalia (4E)