Lomba Pentas Seni Program Khusus Ramadan 1444 H

Diposting pada

Kamis malam (30/03/2023) diselenggarakan lomba pentas seni bertempat di mushola barat Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q Krapyak Yogyakarta. Lomba pentas seni ini merupakan agenda dari Program Khusus Ramadan (PKR) Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q. Tepat pada pukul 21.00 WIB  dimulailah acara lomba pentas seni dengan bertemakan “Puasaku totalitas, Ramadhanku berkualitas, Bandonganku tuntas!”

Dengan dipandu oleh Bilqiessaosan dan Tsalis Wifqi Hidayati sebagai master of ceremony serta dewan juri oleh mbak Vivi dan mbak Asfia. Acara dimulai dengan sapaan MC kepada para santri yang antusias menonton, mendukung dan memeriahkan acara tersebut. Serangkaian acara pentas seni berlangsung sangat menarik dan meriah. Berbagai macam pentas seni seperti Musabaqah Syahril Qur’an (MSQ), puisi, shalawat, dan drama ditampilkan dengan penuh totalitas dan kreatifitas dari para santri. Tentunya sesuai dengan arahan panitia PKR yang membantu santri dapat dalam menuangkan kreatifitas berpentas seni.

Dengan tetap bertemakan tentang Ramadan, satu persatu pentas seni ditampilkan oleh santri dari perwakilan setiap rayon. Melalui undian yang diundi langsung oleh MC di depan para santri, kemudian pentas seni yang ditampilkan sesuai dengan urutan undian yang diambil oleh perwakilan setiap rayon.  

Acara berlangsung sangat seru yang menghibur para santri dengan gelak tawa dan rasa kantuk bercampur aduk menjadi satu. Namun disisi lain acara ini bukan hanya sekedar hiburan, tetapi kita juga dapat mengambil banyak pelajaran dari setiap pentas seni yang ditampilkan oleh para santri. Diadakannya acara ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas santri dan untuk memeriahkan kegiatan Ramadan agar lebih berkualitas.

 

Oleh: Sabrina Amelia Putri

Dokumentasi Pribadi