Yogyakarta, 15 Februari 2019, suasana Krapyak tampak begitu padat dan ramai. Santri-santri dengan menggunakan pakaian semacam gaun berbondong-bondong berjalan menuju pondok pusat sejak sore menjelang magrib. Jum’at malam Sabtu, bertepatan dengan peringatan haul ke-80 K.H. Munawwir, santri-santri putri dari Komplek Q dan R tengah melaksanakan haflah Khotmil Quran.
Kurang lebih pukul 18.30, para peserta sudah memasuki panggung besar. Dengan diiringi oleh pembacaan sholawat, khotimat yang terdiri dari khotimat juz 30 bil hifdzi, 30 juz bin nadzri, 15 juz bil hifdzi, dan 30 juz bil hifdzi mulai memasuki panggung. Setelah semua mengambil posisi duduk, acara dibuka oleh pembawa acara dan diawali dengan pembacaan surat al fatihah.
Sebelum prosesi Khotmil Quran dimulai, Nyai Hj. Ummi Salamah Abdul Qodir memberikan sambutan mewakili pengasuh. Dalam sambutannya, mewakili kelurga besar PP Al Munawwir, beliau mengucapkan selamat datang kepada para kiai, bu nyai, walisantri dan para hadirin lainnya dalam acara Khotmil Quran. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada walisantri yang telah membantu dalam berbagai hal.
“Kelurga PP Al Munawwir tidak bisa memberikan balasan atas apa yang diberikan demi kelancaran acara Khotmil Quran ini,” ujar beliau. Ibu Nyai Ummi Salamah juga memohon maaf atas kekhilafan-kekhilafan pada acara tersebut. Selain itu, beliau juga memohon do’a agar keluarga besar PP Al Munawwir diberikan hidayah, inayah, kesehatan lahir batin sehingga dapat menjaga putra-putri yang dititipkan walisantri.
Setelah selesai sambutan, prosesi Khotmil Quran dilaksanakan. Khotimat 30 juz memulai dengan membaca surat An Najm ayat 1-26. Setelah itu, disusul dengan khotimat 15 juz bil hifdzi yang membaca surat Al An’am ayat 160-165.
Selanjutnya giliran khotimat 30 juz bin nadzri yang membacakan surat Al Hasyr ayat 18-24. Kemudian khotimat juz 30 menyusul setelahnya dengan membaca surat At Takasur sampai dengan Al Kafirun untuk khotimat komplek Q dan R, dan surat An Nasr sampai dengan An Nas untuk khotimat Madrasah Tahfidz Putri Anak. Terakhir pembacaan tahtim oleh khotimat 5 juz bil hifdzi juga dari Madrasah Tahfidz Putri Anak.
Selepas prosesi Khotmil Quran, acara dilanjutkan dengan pembacaan do’a yang dipimpin oleh Nyai Hj. Munawwaroh. Santri dan hadirin tampak begitu khidmat mendengarkan doa yang dilantunkan oleh Bu Nyai asal Magelang tersebut.
selanjutnya acara memasuki sesi pengalungan samir bagi seluruh khotimat 30 juz bil hifdzi dan perwakilan untuk kategori yang lainnya. Suasana tampak haru ketika walisantri khotimat 30 juz bil hifdzi naik ke atas panggung untuk foto bersama santri dan pengasuh. Terakhir, selepas foto bersama, khotimat meninggalkan majelis Khotmil Quran, sedangkan bagi khotimat 30 juz bil hifdzi turun dan bersalaman dengan orang tua dan pengasuh.
Majelis Khotmil Quran tahun ini terdiri dari 201 khotimat juz ‘amma bil hifdzi, 89 khotimat bin nadzri, 24 khotimat 5 juz bil hifdzi, 34 khotimat 15 juz bil hifdzi, dan 20 khotimat 30 juz bil hifdzi. Untuk kategori juz 30 bil hifdzi (juz ‘amma) terdapat dua kelompok, kelompok santri SMP – Mahasiswa dan santri Madrasah Tahfizd Putri Anak.