Madrasah Tahfidz Putri Remaja (MTPR)

Diposting pada

• Tentang MTPR

Madrasah Tahfidz Putri Remaja (MTPR) Al Munawwir Komplek Q merupakan salah satu madrasah khusus santri putri tahfidz al-Qur’an tingkat SMP yang berada di bawah naungan Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q Krapyak Yogyakarta yang didirikan oleh Dewan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q bersama segenap pengurus pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q. Berdiri sejak tahun 2021, tepatnya pada tanggal 23 Ramadhan 1442 H/ 5 Mei 2021. Madrasah Tahfidz Putri Remaja (MTPR) merupakan Madrasah bagi anak kelas VII sampai kelas IX yang memprioritaskan hafalan al-Qur’an dan mukim di pondok. Tidak hanya sampai di situ, pendidikan formal juga menjadi perhatian kami, sebagai sarana santri untuk menimba ilmu-ilmu lain selain ilmu agama. Oleh karena itu, Pondok Pesantren Al-Munawwir komplek Q menyelenggarakan pendidikan formal yaitu MTs Tahfidz Qur’an El-Muna Q yang berdiri pada tahun 2021 didaerah Pajangan Bantul.

• Visi dan Misi

Visi : Menjadi Madrasah yang Qur’ani, unggul dalam ilmu pengetahuan serta teguh dalam iman dan taqwa.
Misi :
1. Mewujudkan pembelajaran dan pembiasaan dalam mempelajari Al-Qur’an dan mengamalkan isi kandungannya.
2. Mewujudkan pembentukan karakter Qur’ani yang mampu mengaktualisasikan diri dalam masyarakat.

 

• Tujuan

1. Mendidik para santri untuk menghafal Al-Qur’an.
2. Mendidik para santri berakhlaqul karimah dan terampil beramal.
3. Membekali santri agar mampu melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

 

• Kegiatan Harian

Kegiatan harian santri MTPR meliputi setoran hafalan, setoran binnadzri, muroja’ah hafalan, sholat berjama’ah dan sekolah. Berikut dokumentasi beberapa kegiatan harian :

Kegiatan Harian MADRASAH TAHFIDZ PUTRI REMAJA (MTPR)Kegiatan Harian MTPR

• Kegiatan Mingguan

Kegiatan Mingguan santri MTPR meliputi halaqoh deresan, yanbu’a, pengajian kitab Akhlaqul Banat, pengajian kitab Risalatul Mahidh, menonton film, telephon wali, hari jajan, maulid Ad-Diba’iyy serta ro’an. Berikut beberapa dokumentasi kegiatan mingguan:

Kegiatan Mingguan MADRASAH TAHFIDZ PUTRI REMAJA (MTPR)

• Kegiatan Bulanan

Dalam hal ini kegiatan bulanan yang dilakukan ialah sambangan (di luar pendemi) serta simakan Al-Qur’an.

Kegiatan Bulanan MADRASAH TAHFIDZ PUTRI REMAJA (MTPR)

• Kegiatan Tahunan

Kegiatan tahunan yang ada misalnya khataman Al Qur’an serta tamasya (di luar Pandemi)

 

• Fasilitas

Fasilitas yang tersedia meliputi asrama (lemari baju, rak buku, tempat tidur, kasur, seprei), musholla, kitab, mini market (Qmart), kantin. Selain itu tersedia pula air minum mooya Q serta alat transportasi sekolah.

 

• Narahubung

HP Pondok MTPR (081211065137)/ WhatsApp klik di sini