harlah

Rayakan Harlah ke-33, Komplek Q Gelar Lomba Mewarnai dan MHQ Se-DIY

Diposting pada

Dalam rangka memeriahkan Harlah ke-33, Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q mengadakan serangkaian lomba yaitu lomba Mewarnai dan MHQ se-Kota Yogyakarta. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 18 September 2022 bertempat di Musala Barat Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q. Kegiatan lomba diadakan pada hari yang sama namun dilaksanakan pada waktu yang berbeda.

LOMBA MEWARNAI TINGKAT TK

Perlombaan mewarnai ditujukan untuk pelajar tingkat TK se-Kota Yogyakarta. Acara ini dilaksanakan pada pukul 08.00 s.d selesai. Perlombaan ini diikuti 35 peserta dari berbagai TK se-Kota Yogyakarta.  Hamidah Nurul Hasanah adalah pembawa acara dalam lomba mewarnai yang memimpin jalannya acara sampai selesai.

Adapun persyaratan lomba peserta diwajibkan membawa alat mewarnai dan meja lipat sendiri; peserta tidak boleh meminjam alat mewarnai; peserta juga tidak boleh mendapatkan bantuan saat lomba berlangsung. Dalam perlombaan ini dilaksanakan dengan durasi waktu 60 menit. Untuk penentuan juara dinilai dari Harmoni atau Komposisi Warna yang sesuai, Kecermatan/Ketelitian, Kerapihan dan Kebersihan. Adapun penghargaan untuk pemenang Juara 1-3 akan mendapatkan uang pembinaan, piala dan sertifikat.

MHQ (MUSABAQAH HIFDZIL QUR’AN)

Pelaksanaan MHQ dimulai pada pukul 13.00 s.d selesai. Acara ini diikuti oleh 16 peserta yang merupakan siswa kelas 4-6 SD/MI se-Kota Yogyakarta. Pada acara ini dibawakan oleh Siti Shofia Lathifah Az-zahra sampai selesai. Adapun materi hafalan yaitu juz 30, untuk durasi perlombaan setiap peserta yaitu 5 menit.

Soal ditentukan oleh dewan juri yaitu Bu Puspita harwening, M.Hum dan Bu Firda Mirnawati, S.Si dengan cara membacakan satu ayat dan peserta melanjutkannya. Untuk penentuan juara dinilai dari kelancaran bacaan, sesuai aturan bacaan tajwid, dan kefasihan makhorijul huruf. Adapun penghargaan untuk pemenang Juara 1-3 akan mendapatkan uang pembinaan, piala dan sertifikat. 

Sekarangkai perlombaan diatas merupakan salah satu dari acara Harlah Pondok Pesantren Al-Munawwir Komplek Q Krapyak Yogyakarta ke-33 dengan tujuan membentuk generasi santri masa kini. 

Oleh: Etika Shovi

Pictured by: Dokumentasi pribadi