Bulan Ramadan adalah salah satu bulan bagi seluruh umat muslim untuk berlomba-lomba mencari dan mengumpulkan pahala dengan memperbanyak beribadah. Namun pada umumnya, setiap wanita akan mengalami siklus haid yang terjadi di setiap bulan yang membuatnya tidak dapat melakukan ibadah mahdhah, seperti shalat dan puasa.
Dalam kitab Fathul Qarib Al-Mujib fi Syarhi Alfazh Al-Taqrib karangan Syekh Abu Abdillah Muhammad bin Qasim bin Muhammad Al-Ghazi ibn Al-Gharabili, haid merupakan darah yang keluar dari rahim wanita pada usia sembilan tahun atau lebih, dalam keadaan sehat, yaitu tidak karena sakit akan tetapi pada batas kewajaran, bukan karena melahirkan. Wanita yang sedang haid dilarang melaksanakan shalat, puasa, thawaf, I’tikaf, masuk masjid, membaca Al-Qur’an, dan berjima’. Kendati demikian, masih ada ibadah lain yang tetap dapat diamalkan oleh wanita yang haid di bulan Ramadhan.
Dilansir dari Nu Online, anjuran untuk melakukan ibadah lain selain puasa dan shalat diantaranya adalah:
Mencari Ilmu
Selain memiliki manfaat yang sangat besar bagi diri sendiri dan orang lain, ibadah mencari ilmu bahkan setara dengan jihad. Hal ini menjadi pilihan penting bagi wanita yang sedang haid. Sebagaimana hadits berikut,
تَعَلَّمُوا الْعِلْمَ فَإِنَّ تَعَلُّمَهُ لِلهِ خَشْيَةٌ، وَطَلَبَهُ عِبَادَةٌ، وَمدَارَسَتَهُ تَسْبِيحٌ، وَالْبَحْثُ عَنْهُ جِهَادٌ
“Belajarlah ilmu, sesungguhnya belajar ilmu kerana Allah adalah suatu bentuk ketakwaan. Mencari ilmu adalah ibadah, menelaahnya adalah tasbih, dan mengkajinya adalah jihad.” (HR Ad-Dailami)
Berzikir
Dzikir merupakan perbuatan yang sangat mudah dan dianjurkan untuk siapa saja dan kapan saja guna menjaga hidupnya hati. Wanita yang haid dianjurkan untuk selalu beribadah , termasuk berdzikir.
Berdoa
Seperti halnya dzikir, doa adalah ibadah paling mudah yang dapat dilakukan wanita saat sedang haid. Dalam hadits, doa merupakan mukhkhul ‘ibadah (otak dari ibadah). Doa bisa dilafalkan dengan apa saja, kapan saja, siapa saja sekalipun oleh perempuan yang sedang haid guna berikhtiar untuk mendekatkan diri kepada Allah.
Melakukan Kegiatan Sosial
Melakukan kegiatan sosial adalah suatu hal positif dan menjadi anjuran bagi wanita yang sedang haid di bulan Ramadhan yang dapat dilakukan dengan membantu orang tua, menghidangkan makanan untuk berbuka, berbagi kepada sesama, dan segala kegiatan yang bernorma positif lainnya.
Referensi: Nu Online
Oleh: Fitria Nur FO